Thursday, March 1, 2018

Kenapa Saya Kena Denda Sewaktu Rawat Inap Menggunakan BPJS?

Denda Rawat Inap bagi Peserta BPJS yang Menunggak Bayar Iuran

Untuk menertibkan peserta BPJS Kesehatan dalam membayar iuran peserta, BPJS Kesehatan akan menonaktifkan keanggotaan Peserta BPJS yang menunggak sampai peserta yang bersangkutan melunasi tunggakannya. BPJS tidak mengenakan denda bagi peserta yang menunggak kecuali jika menggunakan layanan rawat inap sebelum 45 hari setelah status keanggotaan diaktifkan kembali.

Benar sekali!! Denda akan berlaku jika peserta menggunakan layanan rawat inap, tapi kalau hanya sekedar berobat biasa masih boleh. Denda yang berlaku yaitu peserta akan dikenakan biaya 2,5 persen dari biaya pelayanan kesehatan untuk setiap bulan tertunggak maksimal 12 bulan atau Rp 30 juta.

Aturan denda yang baru ini menggantikan aturan denda yang sebelumnya, pada peraturan sebelumnya peserta akan dikenakan denda 2% perbulan bulan dari total iuran yang tertunggak. Sebelumnya status akan dinonaktifkan jika peserta menunggak 3 bulan, namun sekarang telat 1 bulan langsung dihentikan sementara.

Agar anda tetap bisa menggunakan layanan BPJS ketika sewaktu – waktu anda jatuh sakit maka disiplinlah dalam membayar iuran peserta. Agar anda lebih jelas mengenai aturan denda rawat inap bagi peserta bpjs yang menunggak bayar iuran, maka bisa lihat


Simulasi hitungan Denda Rawat Inap sebagai berikut :

Apabila anda memiliki tunggakan 12 bulan (1 tahun) untuk kelas 1 maka tagihan yang harus anda bayar sebesar Rp 2.880.000. Apabila anda melunasinya maka status kepesertaan anda akan diaktifkan kembali. Apabila ternyata anda jatuh sakit dan harus dirawat nap sebelum 45 hari sejak diaktifkannya keanggotaan anda.

Misal biaya rawat inap sebesar Rp 40 juta . Maka untuk dapat dilayani dan biayanya ditanggung oleh BPJS Kesehatan peserta harus membayar denda awal sebesar : 2,5% x 12 x 40.000.000 = Rp.12.000.000
Share:
Continue Reading →

Wednesday, July 5, 2017

RSI BANJARNEGARA


 Selamat Datang di RSI Banjarnegara


Rumah Sakit Islam Banjarnegara, adalah sebuah Rumah Sakit yang terletak di desa Bawang, 10km kearah barat dari kota Banjarnegara
Rumah Sakit Islam Banjarnegara menyelenggarakan pelayanan : Rawat Jalan, Gawat Darurat, Rawat Inap, Pelayanan Bedah, Penunjang Medis seperti : Radiologi (Rontgen, USG), Laboratorium, Pelayanan Kefarmasian, Gizi.
Saat ini Rumah Sakit Islam Banjarnegara sedang mengembangkan pelayanan Unggulan Khususnya Bedah Urologi.
RS Islam Banjarnegara adalah rumah sakit type D dengan 118 tempat tidur
Ijin Operasional Rumah Sakit : No.445/3126 berlaku s/d Oktober 2016

JAM BERKUNJUNG

Pagi 10.00 - 12.00
Sore 16.00 - 21.00
Anak umur di bawah 8 tahun mohon tidak ikut serta.
Terima kasih

Share:
Continue Reading →

Saturday, December 24, 2016

INFEKSI SALURAN KENCING




Apa itu ISK?
ISK ( Infeksi Saluran Kencing ) adalah infeksi akibat terbentuknya koloni kuman di saluran kemih.Kuman mencapai saluran kemih melalui cara hematogen ( melalui darah ) dan ascending ( melalui muara saluran kemih ).

Klasifikasi

- Kandung Kemih ( Sistitis )
- Uretra ( Uretritis )
- Prostat ( Prostitis )

Tanda dan Gejala

1. Anamnesis
- ISK Bawah : Sering kencing, nyeri saat kencing, nyeri pada perut bawah
- ISK Atas : Nyeri pinggang, demam, menggigil, mual, muntah, hematuri ( Kencing bercampur darah )

2. Pemeriksaan Fisik : Demam, Nyeri tekan pada bagian perut bawah
3. Laboratorium :
- Lekositos: peningkatan jumlah sel darah putih dalam darah
- Lekosituria : peningkatan sel darah putih dalam urine
- Kultur Urine (+)
- Bakteriuria : Terdapat bakteri dalam urine.

Faktor resiko terkena ISK :

Beberapa orang memang mrempunyai faktor resiko menderita ISK lebih besar daripada yang lainnya.
- Ketidak normalnya fungsi saluran kemih
- Batu saluran Kemih
- Pembesaran Prostat ( pada laki- laki )
- Orang dengan DM
- Pada wanita apabila tidak menjaga hygienitas.

Mengapa ISK lebih sering diderita oleh wanita ?

Alasannya yaitu uretra wanita lebih pendek dibandingkan pria, sehingga mempermudah bakteri salah jalan pada jalan satu arah ini. Pada wanita uretra juga lebih dekat posisinya dengan anus dan lebih banyak bakteri yang berada di area ini yang dapat menemukan jalan masuk ke area kandung kemih, aktifitas seksual juda dapat mendorong bakteri masuk ke dalam urine yang steril.

Pada usia lanjut terjadinya ISK ini sering terjadi disebabkan karena adanya :
1. Sisa urine dalam kandung kemih yang meningkat akibat pengosongan kandung kemih yang tidak lengkap/kurang efektif.
2. Mobilitas menurun
3. Nutrisi yang sering kurang baik
4. Sistem imunitas yang menurun
5. Adanya hambatan pada saluran urine
6. Hilangnya efek bakterisida dari sekresi prostat

Bagaimana cara pecegahan penyakit ISK ?

- Perbanyak minum air putih(+/- 2.5 L/ hari )
- Berceboklah dari arah depan ke belakang untuk mencegah bakteri masuk ke anus, vagina atau uretra
- Lakukan aktifitas fisik secara teratur untuk mencegah terjadinya penumpukan kristal yang berpotensi menjadi batu
- Hidari menahan buang air kecil
- Jagalah kebersihan / hygiene daerah genetalia

Pemeriksaan Penunjang

1. Darah perifer lengkap, urinalis, kultur urin dan tes resistensi kuman, fungsi ginjal, gula darah
2. BNO-IVP
3. USG Ginjal

Makanan dan Minuman yang memperberat fungsi ginjal yang menjadi perhatian National Kidney ginjal Foundation  yaitu :

1. Kopi
- Kopi bersifat diuretik/memicu untuk produksi urine dan diperhatikan minuman teh, kola, coklat dan minuman energi.
2. Minuman Beralkohol
3. Minuman yang rasanya asam dan Jus
4. Makanan yang Pedas
5. Pemanis Buatan
6. Minuman Bersoda
Share:
Continue Reading →

Saturday, December 17, 2016

BEDAH UROLOGI

PENGERTIAN
Bedah urologi adalah cabang ilmu bedah kedokteran dengan tujuan untukmengatasi gangguan kesehatan pada saluran kemih dan genital manusia dengan tindakan operasi. Tindakan operasi pada bedah urologi dimulai dari yang tidak invasif sampai kepada tindakan sangat invasif.



Urologi adalah bedah khusus yang berfokus pada saluran kemih laki-laki dan perempuan, dan pada sistem reproduksi laki-laki. Profesional medis yang mengkhususkan diri di bidang urologi disebut urolog dan dilatih untuk mendiagnosa, mengobati,dan mengelola pasien dengan gangguan urologis.
Organ ditutupi oleh urologi termasuk ginjal, ureter, kandung kemih, uretra, dan organ-organ reproduksi pria (testis,epididimis, vas deferens, vesikula seminalis, prostat dan penis). Baik urologist dan Ahli Bedah Umum beroperasi pada kelenjar adrenal.
Urologi adalah terkait erat dengan, dan dalam beberapa kasus tumpang tindih dengan, bidang onkologi medis, nefrologi, ginekologi, andrologi, bedah anak, gastroenterologi, dan endokrinologi. Pada pria, sistem saluran kencing tumpang tindih dengan sistem reproduksi, dan pada perempuan saluran kemih membuka ke vulva. Dalam kedua jenis kelamin, saluran kemih dan reproduksi berdekatan, dan gangguan dari satu
sering mempengaruhi yang lain.
Urologi mengkombinasikan manajemen medis (non-bedah) masalah seperti infeksi saluran kencing dan hiperplasia prostat jinak, serta masalah bedah seperti manajemen operasi kanker, koreksi kelainan bawaan, dan inkontinensia stres mengoreksi.
Endourology adalah cabang urologi yang berhubungan dengan prosedur bedah minimal invasif. Sebagai lawan untuk membuka operasi, endourologi dilakukan menggunakan kamera kecil dan instrumen dimasukkan ke dalam saluran kemih. Secara tradisional,
operasi transurethral telah menjadi landasan endourologi. Melalui urethra, saluran kemih lengkap dapat tercapai, yang memungkinkan operasi prostat, operasi tumor dari urothelium, operasi batu, dan prosedur uretra dan saluran kemih sederhana.
Share:
Continue Reading →

INFORMASI KESEHATAN

Cegah Hipertensi Sejak Dini

Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah kondisi kronis di mana tekanan darah pada dinding arteri (pembuluh darah bersih) meningkat.. Hal tersebut dapat terjadi karena jantung bekerja lebih keras memompa darah untuk memenuhi kebutuhan oksigen dan nutrisi tubuh. Jika dibiarkan, penyakit ini dapat mengganggu fungsi organ-organ vital seperti jantung dan ginjal. Bila terus berlanjut, dapat meningkatkan risiko stroke, gagal ginjal, dan gagal jantung.

Hipertensi/tekanan darah tinggi merupakan silent killer karena penyakit ini sering kali datang tanpa gejala apapun.Risiko komplikasi akan meningkat dengan adanya faktor risiko penyakit jantung dan pembuluh darah lainnya seperti kadar kolesterol dan kadar gula darah yang tinggi (diabetes).
Untuk  itu, penderita tekanan darah tinggi harus terus mengkonsumsi obat-obatan sepanjang hidupnya, walaupun tekanan darahnya sudah normal. Penderita juga harus rutin memeriksakan tekanan darahnya ke dokter.
Perlunya mencegah hipertensi sejak dini membuat Perhimpunan Dokter Hipertensi Indonesia (InaSH) meluncurkan buku bertajuk 'Konsensus Penatalaksanaan Hipertensi 2014'. Di buku itu, dituliskan strategi pencegahan primer untuk individu yang belum terkena hipertensi tapi berpotensi terkena hipertensi.

Berikut lima langkah sederha
na yang dapat dilakukan untuk mencegah hipertensi sejak dini menurut buku Konsensus Penatalaksanaan Hipertensi 2014:
1. Olahraga
Saat berolahraga jalan cepat, bersepeda, joging, berenang, atau mengikuti aktivitas aerobik lainnya, tekanan darah akan naik cukup banyak. Misalnya selama melakukan latihan-latihan aerobik yang keras, tekanan darah sistolik dapat naik menjadi 150 - 200 mmHg dari tekanan sistolik ketika istirahat sebesar 110 - 120 mmHg. Sebaliknya, segera setelah latihan aerobik selesai, tekanan darah akan turun sampai di bawah normal dan berlangsung selama 30 - 120 menit. Penurunan ini terjadi karena pembuluh darah mengalami pelebaran dan relaksasi.

Pada penderita hipertensi, penurunan itu akan nyata sekali. Kalau olahraga aerobik dilakukan berulang-ulang, lama kelamaan penurunan tekanan darah tadi berlangsung lebih lama. Itulah sebabnya latihan olahraga secara teratur akan dapat menurunkan tekanan darah. Dari hasil penelitian, penderita hipertensi tingkat ringan, bila mau melakukan latihan olahraga earobik secara teratur dan cukup takarannya, tekanan darah sistoliknya dapat turun 8 - 10 mmHg dan diastoliknya turun 6 - 10 mmHg.

2. Mengkonsumsi buah-buahan, sayuran, serta produk mengandung susu rendah lemak dengan kandungan lemak tersaturasi dan lemak total rendah

3. Mengurangi asupan garam sehari-hari menjadi tidak lebih dari 6 gram Natrium Klorida atau setara satu sendok teh garam dapur.
Garam dalam jumlah yang normal memang diperlukan tubuh untuk menahan cairan agar ketika dalam cuaca panas atau selepas berolahraga, tubuh dapat mengeluarkan keringat, tapi  jika garam yang dikonsumsi berlebihan, ginjal yang bertugas untuk mengolah garam akan menahan cairan lebih banyak daripada yang seharusnya di dalam tubuh. Banyaknya cairan yang tertahan menyebabkan peningkatan pada volume darah seseorang atau dengan kata lain pembuluh darah membawa lebih banyak cairan. Beban ekstra yang dibawa oleh pembuluh darah inilah yang menyebabkan pembuluh darah bekerja ekstra yakni adanya peningkatan tekanan darah di dalam dinding pembuluh darah.
4. Meningkatkan aktivitas fisik aerobik secara teratur seperti jalan cepat secara kontinyu selama minimal 30 menit, dengan frekuensi 4-6 kali per-minggu.

5. Tidak merokok.
rokok mengandung nikotin yang menyebabkan ketagihan sehingga akan merangsang jantung, saraf, otak dan bagian tubuh lainnya bekerja tidak normal, nikotin juga merangsang pelepasan adrenalin sehingga meningkatkan tekanan darah, denyut nadi dan tekanan kontraksi jantung. Merokok juga diketahui memberi efek perubahan metabolik berupa pelepasan hormon pertumbuhan, serta meningkatkan asam lemak bebas, gliserol dan laktat, menyebabkan penurunan HDL (High Density Lipid) kolesterol, meningkatkan LDL (Low Density Lipid) kolesterol dan trigliserida, juga berperan sebagai penyebab peningkatan resistensi insulin yang dapat menyebabkan hiperinsulinemia sehingga berdampak buruk pada jantung dan pembuluh darah seperti hipertensi serta peningkatan resiko penyakit jantung koroner ataupun kematian otot jantung .
Asap rokok diketahui mengandung tidak kurang dari 4.000 jenis bahan kimia yang merugikan kesehatan baik bagi perokok aktif maupun pasif, dimana jika seseorang yang menghisap rokok, denyut jantungnya akan meningkat sampai 30% setelah 10 menit, tekanan sistolik naik 10% dan diastoliknya naik 7%.
Share:
Continue Reading →